Jun 5, 2016

Cara Mudah Membuat Kue Crepes atau Leker

Resep Membuat Kue Basah Leker - Kue leker atau crepes adalah kue renyah dengan tampilannya yang sederhana namun memiliki cita rasa yang sangat enak. Keu leker sendiri sebenarnya adalah panggilan dari seorang belanda yang kebetulan saat mencicipi kue ini kuenya sangat lezat namun memanggilnya dengan bahasa belanda yaitu dengan sebutan leker sehingga sampai sekarang kue crepes yang lezat ini dipanggil dengan sebutan kue leker.
Dimana kita bisa menemukan kue crepes ini ???

Crepes mudah sekali untuk kita temui terutama di mall-mall banyak sekali yang menjualnya jadi sangan sampai terlewatkan jika kita maen ke mall untuk mencicipi kelezatan dari kue leker ini. Atau karena bentuknya yang unik dan dirasa cara membuatnya tidak terlalu rumit, anda bisa membuatnya dirumah dan memvariasikan rasanya sesuai dengan selera anda. Jikapun belum tau cara membuatnya jangan khawatir karena kami akan memandu anda dalam membuat kue leker ini dengan cara-cara yang mudah, ikutin saja resep yang akan kami sajikan berikut ini.
Resep Membuat Kue Crepes atau Leker
Kue Crepes atau Leker
Bahan Bahan
  • 200 gram tepung beras halus
  • 60 gram tepung tapioca lembut
  • 2 butir telur ayam kampung
  • 150 gram tepung terigu kualitas bagus
  • 2 sendok makan mentega / margarin (lelehkan)
  • 2 sendok makan baking powder
  • 2 sendok makan vanili bubuk
  • 400 mil susu putih cair
  • 1 sachet susu coklat kental manis
  • Topping / messes untuk taburan
Indonesian Food : Resep Membuat Ayam Bakar Taliwang
Cara mudah membuat kue leker
  1. Siapkan dua wadah untuk adonan.
  2. Adonan pertama masukkan tepung beras, tepung tapioca, tepung terigu, baking powder dan vanili bubuk kemudian aduk hingga tercampur.
  3. Adonan yang kedua masukkan susu putih cair, telur ayam dan margarin yang sudah dilelehkan kemudian kocok menggunakan mixer sampai tercampur.
  4. Satukan kedua bahan adonan kemudian aduk kembali dengan mixer sampai semua adonan tercampur kalis dan tidak menggumpal.
  5. Panaskan wajan yang datar dengan api sedang kemudian olesi dengan sedikit margarin, ambil adonan 2-3 sendok makan kemudian masak sampai matang sambil dilipat, angkat dan sajikan dipiring. Lakukan sampai semua adonan habis.
  6. Sajikan kue yang sudah matang dipiring kemudian kucuri dengan susu coklat dan taburi dengan topping diatasnya.
  7. Kue leker siap untuk dinikmati.
Begitulah sobat indonesian food tentang cara membuat kue leker dan cara membuatnya ternyata sangat mudah sekali bukan. Silahkan untuk segera mencobanya dirumah dengan mengikuti resep yang sudah kami sajikan tadi tentunya agar hasilnya lebih enak dan lezat. Sekian resep dari kami dan selamat mencoba!!


EmoticonEmoticon