May 31, 2016

Cara Mudah Membuat Kue Nastar Isi Selai

Resep Membuat Kue Nastar Isi Selai - Menyambut bulan suci ramadhan dan perayaan hari lebaran atau hari besar umat muslim tentunya tidak lengkap jika kita tidak menghidangkan aneka makanan dan kue-kue yang enak. Salahsatu kue yang banyak digemari yaitu kue nastar, sahabat dirumahpun pastinya suka sekali bukan dengan jenis kue yang satu ini. Citarasanya yang manis mulai dari teksturnya yang lembut serta isinya selai yang manis tentunya akan memanjakan lidah keluarga dirumah.
Bagaimana cara membuat kue nastar
Berikut dibawah ini akan kami sajikan resep tentang cara membuat kue nastar keju dengan isi selai nanas yang manis. Bagi sahabat dirumah yang ingin menghidangkan kue enak yang satu ini, silahkan untuk membuatnya dengan mengikuti resep yang berikut ini.
Resep Membuat Kue Nastar Isi Selai
Kue Nastar Isi Selai

Bahan isi
  • 3 butir biji cengkeh
  • 60 gram keju parut
  • 1/2 kg buah nanas yang sudah matang (parut halus)
  • 1/8 sdt garam halus
  • 130 gram gula pasir
  • 3 cm kayu manis
Bahan kulit 
  • 40 gram tepung meizena
  • 230 gram tepung terigu berprotein
  • 30 gram susu bubuk
  • 50 gram gula tepung
  • 200 gram mentega / margarin
  • 1/4 sdt garam halus
  • 2 butir kuning telur ayam
  • 60 gram keju parut
Bahan olesan
  • 1/2 sdt susu putih cair dan 2 butir kuning telur (aduk rata)
Indonesian Food : Resep Kue Pastel Isi Abon Spesial
Cara membuat kue nastar keju isi selai nanas
  1. Masak buah nanas yang sudah dihaluskan diwajan anti lengket dengan api kecil.
  2. Tambahkan garam, gula pasir, kayu manis dan biji cengkeh kemudian masak sambil diaduk-aduk sampai kering, menjelang matang masukkan parutan keju, aduk kembali lalu angkat dan sisihkan.
  3. Gula tepung, margarin dan garam dimasukkan kedalam wadah kemudian kocok dengan menggunakan blender selama 5 menit, setelah itu masukkan kuning telur ayam dan kocok kembali.
  4. Masukkan tepung meizena, tepung terigu dan susu bubuk, aduk rata dan terakhir masukkan keju parut.
  5. Kemudian siapkan loyang kemudian olesi dengan sedikit margarin agar tidak lengket.
  6. Ambil adonan kue nastar secukupnya kemudian pipihkan dan beri bahan isi (selai nanas), bentuk sesuai selera lalu simpan diloyang. Lakukan sampai semua adonan habis.
  7. Adonan yang sudah siap kemudian di oven dibawah suhu 150 drajat selama 30 menit / sampai setengah matang.
  8. Lalu keluarkan adonan kue nastar dari oven kemudian olesi atasnya dengan bahan olesan, masukkan kembali atau oven dengan suhu 150 drajat sampai matang dengan sempurna.
  9. Kue nastar yang sudah matangpun sudah siap untuk dinikmati dan sisanya bisa kita simpan kedalam toples.
Demikianlah cara membuat kue nastar yang nikmat, Agar anda tidak kesulitan dalam membuatnya ikuti persis langkah langkah diatas. Semoga resep ini bisa bermanfaat bagi anda pecinta kuliner indonesia dan terima kasih atas kunjungan anda.


EmoticonEmoticon